Minggu, 30 Juni 2013

Abi, abi, abi



Assalammu'alaikum wr wb

Ayah,,
kutitipkan salam dan doa untukmu selalu pada Allah swt.

Ayah,, 
tahukah kau dimana aku ketika engkau masih berjuang di Dili ?
tahukan engkau apa yang aku lakukan saat itu ?
Ya,, dengan Rob-ku, saat itu aku masih bercanda dan tertawa dengan Rob-ku

Ayah,,
masih panjang perjalananku saat itu untuk hadir dalam hidupmu Ayah
tapi saat itu, aku bertanya pada Rob-ku
"Ya Rob, benarkah aku akan engkau kirim ke dunia?"
Robku-pun menjawab, "benar"
"lalu dengan siapakah nanti aku disana Ya Rob, aku mencintai-Mu dan tidak ingin meninggalkan-Mu"
Robku-pun menjawab, "Akan kuberikan 2 malaikat penjagamu yag akan mengajarimu bagaimana caranya untuk lebih mencintai-Ku lagi"
Siapakah mereka itu Ya Rob ?
"Mereka itu adalah ibu dan ayahmu"

Ayah,,
tahukah kau saat itu,
rasanya aku takut untuk meninggalkan Robku ke dunia
tapi setelah Robku menunjukkan dirimu dan ibuku aku jadi gembira saat itu
Allah memperlihatkan engkau dan ibu,
engkau begitu gagah ayah, begitu pemberani ketika kau berjuang mempertaruhkan negaramu demi menafkahi ibu dan ketiga kakakku.

Ayah,,
tahukan engakau ayah,saat itu aku berdoa,

"Ya Rob, tolong jadikan aku anak yang sholehah agar aku senantiasa tetap cinta kepada-Mu dan agar aku bisa berbakti dengan ayah ibuku"
"Ya Rob, tolong jadikan rasa cinta dihatiku kepada mereka adalah cinta yang hakiki seperti aku mencintai-Mu"
"Ya Rob, tolong jadikan aku, tolong jadikan aku anak yang sholehah"
"Ya Rob, jika suatu saat nanti aku harus berpisah dengan mereka dan aku harus tinggal dengan calon imamku maka tolong berikan aku calon imam yang bisa membimbingku untuk bisa jadi wanita yang lebih sholehah lagi agar aku punya kekuatan untuk lebih mencintai-Mu dan mencintai kedua orang tuaku"
"Ya Rob, tolong jadikanlah hatiku dan keimananku sebagai perisai bagi mereka"
"Ya Rob, tolong cintailah mereka seperti engkau mencintai setiap hamba-Mu yang mencintai-Mu"
"Ya Rob, kuatkanlah hatiku agar aku senantiasa berada disamping mereka untuk berdoa dan melindungi mereka"
"Ya Rob, kuatkanlah hatiku seperti kuatnya cinta mereka kepadaku"
"Ya Rob, tolong kasihinilah mereka, tolong jagalah ayahku, jagalah ibu juga"

Ayah,,
tahukah engkau, Robku mengabulkan doaku
Dia membuat hatiku kuat sekuat baja yang ditempa setiap harinya
tapi ayah,, Robku tidak membuat bendungan yang kuat untuk menahan air mataku
tapi ayah,, Robku bukan untuk membuatku selalu menangisi kepergianmu, tapi untuk menangisi setiap cinta yang Robku curahkan setiap detiknya padaku, hingga bertambah kekuatanku untuk mencintaimu.

Ayah,,
akan kupegang semua amanahmu
akan kuingat semua lembut kasih sayangmu
akan kuingat semua kecupmesramu
akan kuingat semua peluk hangatmu.

aku mencintaimu ayah, aku mencintaimu,,
akan kubangun istana di surga untukmu dan untuk ibu,,
akan kubuat engkau tersenyum
akan kubuat ibu tersenyum

Tapi Ayah,,
hanya atas ridho dari Robku semua itu akan terwujud
maka biarkanlah aku Istiqomah ayah,,
biarkan aku selalu menahan sakit ini untukmu dan ibu
biarkan aku berjuang mendapatkan cinta Robku,,

Abi,,
Ana uhibbuki Umi wa ana uhibuka abi. :)





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Syukron ya buat kunjungannya....